Kamis, 21 November 2013

ROUTER

Pembahasan saya kali ini tidak kala menariknya dengan pembahasan saya sebelumnya yaitu tentang Router. ini dia akan saya bahas. CEKIDOT.....!!!    

Router adalah sebuah alat untuk mengirimkan paket data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju tujuannya atau perangkat network yang digunakan untuk menghubungkan beberapa network, baik network yang sama maupun network yang berbeda dari segi teknologinya. Contohnya : menghubungkan network dengan menggunakan topologi Bus, Star dan Ring.  Router yang dihubungkan ke beberapa network minimal harus memiliki 2 network interface. 

 
Router berfungsi untuk menghubungkan dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya. Karena router ini menghubungkan beberapa jaringan tentunya router berbeda dengan Switch. Switch hanya perangkat yang digunakan untuk menghubungkan beberapa komputer sehingga membentuk LAN (local area network). Sedangkan router adalah perangkat yang menghubungkan satu LAN dengan banyak LAN lainnya. Ilustrasinya adalah perbedaan fungsi dari router dan switch merupakan suatu jalanan, sedangkan router merupakan penghubung antar jalan. Router juga dapat digunakan untuk menghubungkan banyak jaringan kecil ke sebuah jaringan yang lebih besar, yang disebut dengan internetwork, atau untuk membagikan sebuah jaringan besar ke dalam beberapa subnetwork  untuk meningkatkan kinerja dan juga mempermudah manajemennya. Terkadang router juga digunakan untuk mengoneksikan dua buah jaringan yang menggunakan media yang berbeda, selain ia dapat menghubungkan komputer dengan menggunakan radio, ia juga mendukung penghubungan komputer dengan kabel UTP.
Router ada dua jenis, yaitu :
1.    Router Statis (Static Router) merupakan router yang memiliki tabel routing statis yang disetting dengan cara manual oleh para administrator jaringan.
2.    Router Dinamis (Dynamic Router) merupakan router yang memiliki dan membuat tabel routing dinamis dengan membaca lalu lintas jaringan dan juga dengan saling berhubungan dengan router lainnya.

CARA KERJA ROUTER
Fungsi utama Router adalah merutekan paket (informasi). Sebuah Router memiliki kemampuan Routing, artinya Router secara cerdas dapat mengetahui kemana rute perjalanan informasi (paket) akan dilewatkan, apakah ditujukan untuk host lain yang satu network ataukah berada di network yang berbeda.
Jika paket-paket ditujukan untuk host pada network lain maka router akan meneruskannya ke network tersebut. Sebaliknya, jika paket-paket ditujukan untuk host yang satu network maka router akan menghalangi paket-paket keluar. 


Silahkan Kunjungi Pembahasan menarik dari rekan saya Kelompok 3 :
Molic 
Dila Fadilah 
Rieva 
Farida Ulfah 
Gitta 
Farid 
 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar